Eropa Menentang Pemboikotan Terhadap Olimpiade Beijing

Ketua Komisi Eropa mengatakan dia menentang pemboikotan apapun terhadap Olimpiade Beijing karena masalah yang ada di Tibet. Jose Manuel Barroso mengungkapkan pandangannya hari ini setelah bertemu dengan Perdana Menteri Cina Wen Jiabao di Beijing. Barroso mengatakan dia dan Wen terlibat diskusi terus-terang mengenai Tibet, dan dia berharap “melihat perkembangan positif dalam waktu dekat”.

Wen mengatakan dia memberi Barroso keterangan perkembangan terbaru siuasi di Tibet, dan bahwa keduanya sepakat untuk bekerjasama lebih erat dalam isu-isu lingkungan dan keamanan pangan. Wen mengatakan, kepentingan bersama Uni Eropa dan Cina jauh lebih penting dari konflik dan pertikaian antara mereka. Ketegangan telah meningkat sejak penindakan keras Beijing terhadap pengunjuk-rasa anti pemerintah di Tibet, bulan Maret.

Sementara itu, Pemerintah Tibet di pengasingan menyambut baik laporan bahwa para pejabat Cina bersedia bertemu dalam waktu dekat dengan seorang wakil Dalai Lama. Ini akan merupakan pertemuan pertama sejak demonstrasi protes di Tibet bulan lalu.

Perdana Menteri Tibet di pengasingan Samdhong Rinpoche hari Jumat mengatakan, pemerintah di pengasingan terus menjalkin kontak dengan Cina selama berlangsung protes itu. Tetapi katanya, pemulihan kembali secara resmi pembicaraan akan memerlukan situasi kembali normal di wilayah-wilayah Cina berpenduduk Tibet.

Pemerintah Cina telah menanggapi protes dan kerusuhan di Tibet itu dengan penangkapan besar-besaran, penambahan pasukan dan kampanye indoktrinasi politik.

Para pemimpin Amerika Serikat dan Eropa menyambut baik kesediaan Cina bertemu dengan seorang wakil p[ribadoi pemimpin spiritual Tibet itu. Dalam pekan-pekan terakhir mereka telah menyerukan pembicaraan langsung antara dalai Lama dan para pemimpin Cina.