Senat AS Adakan Sidang Tentang Nominasi Jenderal George Casey Sebagai KSAD

Senat Amerika hari Kamis mengadakan sidang tentang nominasi Jenderal George Casey untuk menjadi kepala staf Angkatan Darat. Dalam sidang itu Senator John McCain menanya Casey apakah strategi Presiden Bush di Irak bekerja.

Casey mengatakan rencana Bush mengirim lima brigade lagi ke Irak sudah cukup untuk memadamkan kekerasan sektarian di sana.

Senator John McCain – aspiran calon presiden tahun 2008 – mengatakan Casey tidak memberi laporan yang tepat kepada Kongres tentang kemajuan yang dicapai di Irak. McCain mengatakan ia mempertanyakan kebijakan Casey di Irak sebagai panglima pasukan Amerika di Irak.

Para senator inti kedua fraksi Demokrat dan Republik sedang menyiapkan beberapa rancangan resolusi menentang rencana Presiden Bush menambah pasukan Amerika di Irak. Rancangan itu diperkirakan bakal diperdebatkan pekan depan.