Tautan-tautan Akses

Elon Musk Beberkan Misi ke Mars di Reddit AMA


Pendiri perusahaan teknologi eksplorasi antariksa 'SpaceX', Elon Musk menjelaskan rencananya mengirim manusia ke planet Mars (foto: dok).
Pendiri perusahaan teknologi eksplorasi antariksa 'SpaceX', Elon Musk menjelaskan rencananya mengirim manusia ke planet Mars (foto: dok).

Pendiri perusahaan teknologi eksplorasi antariksa 'SpaceX', Elon Musk menjelaskan rencananya mengirim manusia ke Mars di situs jejaring sosial Reddit.

Melalui situs jejaring sosial Reddit hari Minggu (23/10), Musk menyediakan sesi “tanya apa saja" di mana pengguna bisa bertanya langsung kepadanya tentang rencananya mengirim hingga satu juta orang ke Planet Merah itu dalam 40 hingga 100 tahun ke depan.

Musk mengatakan rencana itu akan dimulai dengan misi kargo tak berawak, "Awalnya hanya untuk memastikan kita tahu cara mendarat tanpa membuat kawah baru dan kemudian mencari tahu cara terbaik mendapatkan air untuk reaktor Sabatier CH4/O2."

Awak berawak pertama akan ditugaskan membangun stasiun sederhana dan pabrik bahan bakar.

Kemudian, calon penghuni itu akan pergi ke stasiun itu dalam jumlah yang semakin lama semakin banyak sampai tempat itu bisa memenuhi kebutuhannya sendiri.

"Kami akan merilis rincian bagian tempat tinggal itu kalau kita sudah memiliki maket hidup sebenarnya. Mungkin dalam satu atau dua tahun," jawab Musk.

Dalam jawaban lain, Musk mengatakan "masalah terbesar untuk Sistem Transportasi Antar-planet itu sekarang adalah menyegel tangki serat karbon guna melindunginya dari bahan bakar yang didinginkan dengan tekanan panas."

Musk mengakui masih banyak teknologi yang dibutuhkan untuk usaha seperti itu yang belum dikembangkan. [ka/ii]

XS
SM
MD
LG