Tautan-tautan Akses

Menlu AS Berkunjung ke Brussels dan London Bahas Brexit


Menlu AS John Kerry (kiri) bersama representatif dari Uni Eropa, Federica Mogherini dalam konferensi pers di Brussels (27/6).
Menlu AS John Kerry (kiri) bersama representatif dari Uni Eropa, Federica Mogherini dalam konferensi pers di Brussels (27/6).

Pembicaraan di Brussels dilakukan di tengah kesibukan kegiatan diplomatik tingkat tertinggi hari Senin (26/6), termasuk para pemimpin negara kuat Uni Eropa, Jerman, Perancis serta Italia untuk membicarakan apa langkah berikut setelah Inggris keluar.

Menteri Luar Negeri Amerika John Kerry berkunjung ke Brussels dan London hari ini, pejabat tinggi Amerika yang pertama berkunjung ke kedua kota tersebut sejak Inggris pekan lalu memilih untuk keluar dari Uni Eropa, langkah yang sangat memprihatinkan Washington.

Para pejabat Amerika mengatakan Kerry, yang menambahkan kedua persinggahan itu pada saat terakhir pada jadwal kunjungannya ke Rom, akan mengutarakan dukungan Amerika bagi Inggris dan menekankan pentingnya para anggota lain Uni Eropa tetap dalam blok tersebut.

Ia mengatakan hari Minggu (27/6) Amerika kecewa atas pemilihan Brexit tersebut, tetapi berjanji akan terus mempunyai hubungan yang erat dengan ke-27 anggota lain Uni Eropa.

Pembicaraannya di Brussels dilakukan di tengah kesibukan kegiatan diplomatik tingkat tertinggi hari Senin, termasuk para pemimpin negara kuat Uni Eropa, Jerman, Perancis serta Italia yang mengadakan pertemuan untuk membicarakan apa langkah berikut setelah Inggris keluar.

Kerry kemudian menuju London untuk bertemu dengan Menteri Luar Negeri Inggris Philip Hammond dan para pejabat lain sebagai bagian dari proses memelihara hubungan dengan sekutu utama Washington itu dalam zaman baru ketika kegiatan Inggris bekurang di Eropa. [gp]

XS
SM
MD
LG