Tautan-tautan Akses

Kepolisian London Hanya Rekrut Warga Setempat Mulai 1 Agustus


Kantor pusat Kepolisian Metropolitan London (Scotland Yard) di pusat kota London (Foto:dok).
Kantor pusat Kepolisian Metropolitan London (Scotland Yard) di pusat kota London (Foto:dok).

Mulai 1 Agustus, hanya kandidat yang sudah tinggal di London dan sekitarnya selama tiga dari enam tahun terakhir akan bisa melamar untuk masuk kepolisian yang juga dikenal sebagai Scotland Yard itu.

Polisi Metropolitan London mengumumkan kebijakan baru, hanya merekrut penduduk London supaya kepolisian itu lebih mewakili penduduk yang dilayaninya.

Walikota Boris Johnson hari Senin (14/7) mengatakan perubahan itu akan memungkinkan kota “mencapai tujuan kami lebih cepat.''

Mulai 1 Agustus, hanya kandidat yang sudah tinggal di London dan sekitarnya selama tiga dari enam tahun terakhir akan bisa melamar untuk masuk kepolisian yang juga dikenal sebagai Scotland Yard itu.

Pejabat-pejabat mengatakan tujuannya adalah kepolisian dengan “kompetensi budaya'' yang dibutuhkan di kota global dengan populasi bervariasi. Sekitar 5.000 polisi akan direkrut tahun 2014 dan 2015.

XS
SM
MD
LG