Tautan-tautan Akses

Sharon Mengajak Pihak Oposisi Partai Buruh untuk Memulai Perundingan  - 2004-12-10


PM Israel Ariel Sharon telah mengajak pihak oposisi Partai Buruh untuk memulai perundingan dalam membentuk sebuah pemerintahan koalisi. Sharon menelpon pemimpin oposisi Shimon Peres hari ini, setelah Partai Likud yang dipimpinnya menyetujui langkah itu kemarin. Integrasi Partai Buruh ke dalam pemerintahan koalisi dapat melempangkan jalan bagi rencana Sharon untuk mengevakuasi ke-21 permukiman di Jalur Gaza dan 4 permukiman di Tepi Barat paling lambat tahun depan. Hal itu juga akan mencegah diselenggarakannya pemilu darurat 2 tahun sebelum jadwalnya. Partai Likud melarang Sharon berunding dengan Partai Buruh Agustus lalu, tetapi mengubah posisi bulan lalu setelah Sharon mengeluarkan Partai Shinui yang moderat dari pemerintahannya – yang menjadikan Partai Likud memegang 40 kursi dalam kabinet yang beranggotakan 120 kursi.

XS
SM
MD
LG