Tautan-tautan Akses

Bank Dunia Minta Indonesia Mengembalikan 10 Juta Dolar  - 2004-09-30


Bank dunia telah meminta kepada Indonesia agar mengembalikan 10 juta dolar yang dipinjam Indonesia. Bank dunia mengatakan dana itu adalah bagian dari beberapa pinjaman yang diberikan kepada Indonesia untuk membeli buku pelajaran sekolah. Tetapi, bank dunia mengatakan hasil penyelidikan mengungkapkan uang tersebut telah dikorupsikan oleh pejabat pemerintah dan perusahaan penerbitan. Bank dunia juga telah melarang 10 perorangan dan 26 perusahaan yang tersangkut dalam skandal itu mendapat kontrak yang dibiayai bank dunia. Indonesia belum menanggapi keputusan bank dunia tersebut. Indonesia dikenal sebagai salah satu negara yang paling korup di dunia.

XS
SM
MD
LG