Tautan-tautan Akses

Afghanistan Ingin Tunda Pemilihan Umum - 2004-03-26


Laporan dari Kabul menyatakan Presiden Afghanistan Hamid Karzai tengah mempertimbangkan menunda pemilihan Parlemen dan pemilihan presiden. Kedua pemilihan yang semula dijadwalkan bulan Juni hendak diundur ke bulan September. Beberapa pejabat mengatakan Presiden Karzai mengemukakan hal itu hanya beberapa hari menjelang konperensi donor utama bagi Afghanistan di Berlin. Perencanaan pemilihan itu telah dijegal oleh masalah keamanan, kekurangan beaya dan kesulitan dalam mendaftar pemilih. Ketua Gabungan Kepala Staf Angkatan Bersenjata Amerika, Jenderal Richard Myers mengatakan dalam jumpa pers di Departemen Pertahanan Pentagon hari Kamis bahwa Departemen Pertahanan akan mengirim sekitar dua ribu pasukan marinir ke Afghanistan guna meningkatkan keamanan menjelang pemilihan yang direncanakan itu, sambil membantu mengejar pejuang al Qaida dan Taleban.

XS
SM
MD
LG