Tautan-tautan Akses

Megawati Tak Akan Temui GAM, Malaysia Tingkatkan Patroli Selat Malaka - 2001-09-05


Para pejabat pembantu Presiden Megawati Sukarnoputri mengatakan, Presiden tidak akan bertemu dengan pemberontak separatis, ketika ia berkunjung ke propinsi Aceh yang dilanda kerusuhan pada hari Sabtu mendatang (8/9). Seorang pejabat pembantu presiden mengatakan, Megawati akan mengadakan pembicaraan dengan para pemimpin agama dan masyarakat setempat mengenai cara menghentikan sengketa yang meningkat antara tentara dan pemberontak gerakan Aceh Merdeka. Pemberontak GAM sebelumnya bersikeras bahwa mereka tidak akan ikut dalam pembicaraan apapun dengan Presiden selamat kunjungannya itu. Megawati semula dijadwalkan akan berkunjung ke Aceh hari Minggu lalu, namun kunjungan itu ditunda. Pejabat pemerintah menyangkal kunjungan Presiden itu ditunda karena alasan keamanan.

Sementara, menurut laporan, Malaysia akan meningkatkan keamanan di selat Malaka setelah pemberontak dari propinsi Aceh mengancam akan menghentikan kapal-kapal melalui rute perkapalan yang sibuk itu. Suratkabar harian the Star mengutip para pejabat Malaysia yang mengatakan, mereka menganggap ancaman pemberontak itu dengan sungguh-sungguh dan akan mengambil langkah-langkah untuk memastikan bahwa kapal-kapal di selat itu aman. Gerakan Aceh Merdeka telah memperingatkan bahwa kapal-kapal yang menggunakan selat Malaka harus minta izin dari kelompok separatis. Selat Malaka-salah satu rute perkapalan yang paling sibuk didunia-terletak antara pulau Sumatra dan Malaysia.

XS
SM
MD
LG