Tautan-tautan Akses

PM  Inggris Hendaki Sudan Batalkan Pengusiran Organisasi Bantuan


Perdana Menteri Inggris Gordon Brown mengatakan ia menghendaki seluruh dunia menuntut agar Presiden Sudan membatalkan pengusiran 13 organisasi bantuan internasional dari Darfur.

Brown mengatakan kepada wartawan di PBB hari Rabu bahwa sangat penting bagi dunia untuk mengirim pesan kepada Presiden Omar al-Bashir bahwa badan-badan kemanusiaan di Darfur melakukan pekerjaan yang sangat penting.

Ia mengatakan demikian setelah bertemu hari Rabu dengan Sekjen PBB Ban Ki-moon.

Presiden Sudan mengusir organisasi-organisasi bantuan tadi beberapa jam setelah Mahkamah Kejahatan Internasional mengeluarkan izin penangkapannya atas tuduhan kejahatan perang di Darfur. Hari Rabu, Presiden Bashir bepergian ke Mesir dalam unjuk pembangkangan lebih jauh terhadap mahkamah internasional itu.

Bashir dan Presiden Mesir Hosni Mubarak mengadakan pembicaraan, yang menurut para pejabat, membahas izin penangkapan itu dan usaha mewujutkan perdamaian di Darfur.

XS
SM
MD
LG