Tautan-tautan Akses

32 Orang Meninggal Dunia di Cina akibat Perebakan Virus Usus


Tiga puluh dua orang telah meninggal dunia di Cina akibat perebakan virus usus yang membuat sakit ribuan anak-anak.

Pihak berwenang mengatakan seorang bayi perempuan berusia delapan bulan meninggal hari Senin di propinsi Guangdong, sementara seorang anak laki-laki berusia 18 bulan di propinsi Guangxi yang berdekatan meninggal hari Selasa. Dia mengalami coma tiga hari setelah terserang penyakit tersebut.

Banyak yang meninggal akibat virus “enterovirus 71” itu dilaporkan di propinsi Anhui, Cina timur, dimana 22 anak-anak meninggal di kota Fuyang.

Virus tersebut menyebabkan penyakit tangan, kaki dan mulut yang parah yang bisa menyebabkan demam tinggi, kelumpuhan dan meningitis.

Xinhua mengatakan hari Rabu bahwa hampir 20 ribu kasus penyakit tangan, kaki dan mulut telah dilaporkan tahun ini.

Cina dan Organisasi Kesehatan Sedunia berusaha meredakan kecemasan masyarakat mengenai virus tersebut, dengan mengatakan virus tersebut bukanlah virus yang lebih ganas dibandingkan dengan virus yang pernah diketahui sebelumnya.

XS
SM
MD
LG