Tautan-tautan Akses

Polisi Lancarkan Operasi Keamanan di Pangkalan Udara AS di Jerman


Kepolisian Jerman mengatakan mereka telah melancarkan operasi keamanan besar-besaran di sebuah pangkalan udara Amerika setelah pangkalan itu melaporkan ancaman bom melalui telepon.

Polisi hari ini mengatakan penelpon ke pangkalan udara Spangdahlem, Jerman Barat itu, berbahasa Jerman dengan logat Turki atau Rusia.

Seminggu lalu, pihak berwenang Jerman menangkap 3 orang priya dengan tuduhan merencanakan apa yang mereka sebut serangan bom besar-besaran terhadap sasaran di Jerman yang sering dikunjungi warga Amerika. Salah satu kemungkinan sasaran yang disebut adalah pangkalan militer Amerika di Tamstein.

Jaksa Federal Monica Harms mengatakan tersangka – dua warga Jerman dan seorang warga Turki – didorong oleh rasa kebencian terhadap warga Amerika. Dia juga mengatakan priya tersebut telah mengumpul banyak sekali bahan hidrogen peroksida untuk digunakan kemungkinan dalam peledakan beberapa bom mobil secara serentak.

XS
SM
MD
LG