Tautan-tautan Akses

Inggris Minta PBB Ikut Tangani Kasus Penahanan Pelautnya oleh Iran


Inggris minta kepada PBB agar mengutuk penangkapan 15 personil AL Inggris oleh Iran di Teluk Persia hari Jumat. Pejabat-pejabat Inggris mengedarkan sebuah rancangan naskah di DK PBB menyerukan pembebasan pelaut-pelaut Inggris itu.

Mentri LN Iran Manoucher Mottaki mengatakan Inggris harus mengakui ke 15 pelautnya itu memasuki periaran Iran kalau Inggris ingin menyelesaikan krisis ini. Inggris mengatakan keterangan yang diperoleh dari satelit menunjukkan bahwa mereka berada di perairan Irak.

Tetapi Kedutaan Besar Iran di london mengumumkan surat kedua hari ini yang dikatakan berasal dari satu-satunya perempuan dari kelompok pelaut Inggris itu yang mengatakan ke 15 warga Inggris itu memasuki perairan Iran. Surat itu juga menyerukan agar Inggris menarik pasukannya dari Irak.

Pejabat-pejabat Iran juga mengatakan pembebasan perempuan Inggris yang semula diperkirakan akan dilakukan oleh Iran itu telah ditunda karena –mengutip kata-kata pejabat-pejabat Iran “tingkah laku yang salah” dari Inggris.

XS
SM
MD
LG