Tautan-tautan Akses

Pasukan Inggris Menguasai Sebuah Pos Polisi Irak di Kota Basra


Militer Inggris mengatakan pasukan Inggris telah menguasai sebuah pos polisi Irak di kota Basra, Irak selatan, guna menghentikan sejumlah aparat kepolisian menggunakan tempat itu untuk melakukan kegiatan kriminil. Pasukan Inggris mengepung pos polisi Jameat di Basra Minggu malam dan menggerebek tempat itu pagi ini.

Tentara Inggris kemudian menggunakan bahan peledak untuk menghancurkan gedung itu. Para pejabat militer Inggris mengatakan operasi tersebut bertujuan untuk menumpas kelompok kriminil di pos itu. Mereka mengatakan pasukan Inggris memperoleh informasi intelijen yang mengatakan bahwa sejumlah polisi yang jahat akan mulai menghukum-mati para tahanan.

Pasukan Inggris memindahkan kira-kira 180 tahanan di lokasi itu ke rumah tahanan yang lain. Sementara itu, para pejabat Amerika dan Irak mengatakan pasukan Amerika di Baghdad menahan sekurang-kurangnya dua warga Iran pekan lalu karena dicurigai sedang merencanakan serangan terhadap pasukan Irak. Para pejabat mengatakan Presiden Irak Jalal Talabani mengundang orang-orang Iran itu mengunjungi Baghdad, dan dia kecewa mengetahui bahwa tentara Amerika telah menahan mereka.****************

XS
SM
MD
LG