Tautan-tautan Akses

Krisis Politik di Somalia Semakin Mencekam, Banyak Menteri Mengundurkan Diri


Krisis politik di Somalia semakin mencekam, karena banyak menteri kabinet mengundurkan diri dari pemerintahan Perdana Menteri Ali Mohammed Gedi. Sampai hari Jumat ini, 39 pejabat telah mengundurkan diri, jumlah ini lebih dari sepertiga jabatan menteri.

Namun, Perdana Menteri Gedi bertekad akan terus memegang kekuasaan. Kata jurubicara pemerintah, PM Gedi sedang berusaha mencari pengganti para menteri yang mundur itu.

Somalia tidak punya pemerintah pusat yang efektif sejak tergulingnya Mohammed Siad Barre tahun 1991, dan sejak itu kepala-kepala suku telah mengambil-alih banyak bagian Somalia.

XS
SM
MD
LG