Tautan-tautan Akses

Wakil Direktur Majalah Liberal China Dihalangi Masuk Kantor


Majalah liberal China Yanhuang Chunqiu dan penerbitnya yang berusia 93 tahun, Du Daozheng.
Majalah liberal China Yanhuang Chunqiu dan penerbitnya yang berusia 93 tahun, Du Daozheng.

Hu Dehua adalah putra pemimpin Partai Komunis China yang reformis, Hu Yaobang, yang kematiannya pada 1989 memicu gerakan pro-demokrasi.

Wakil Direktur Yanhuang Chunqiu, sebuah majalah liberal yang berpengaruh di Beijing, datang ke kantor Selasa (26/7) dan menuntut agar orang-orang pemerintah yang menduduki kantor itu meninggalkan bangunan tersebut.

Penerbitan berkala bertemakan reformasi itu baru-baru ini mengumumkan akan menghentikan publikasi setelah terjadi pemecatan dan penempatan kepemimpinan baru, yang merupakan bagian dari pengetatan kendali politik media berita dari Presiden Xi Jinping.

Du Daozheng yang mendirikan majalah itu pada 1991, baru-baru ini dipecat oleh Akademi Seni Nasional China, sebuah organisasi terkait dengan Kementerian Budaya, yang mensponsori Yanhuang Chunqiu, yang berarti “China Selama Berabad-abad.”

“Siapa saja yang mengeluarkan sebuah penerbitan berkala dengan judul Yanghuang Chunqiu tidak ada kaitannya dengan tim editor kami,” kata Du, yang usianya sudah 90-an, dalam sebuah pernyataan publik.

Wakil direktur majalah itu, Hu Dehua, tiba di kantor itu dengan beberapa akuntan Selasa untuk mempersiapkan pajak perusahaan itu, ketika mereka dihalangi di pintu oleh orang-orang pemerintah yang ditugaskan untuk merombak tim kepemimpinan di sana.

Belum diketahui apakah Hu Dehua berhasil memperoleh akses untuk masuk ke kantornya. Hu Dehua adalah putra pemimpin Partai Komunis China yang reformis, Hu Yaobang, yang kematiannya pada 1989 memicu gerakan pro-demokrasi. [jm]

Recommended

XS
SM
MD
LG