Tautan-tautan Akses

PM Hungaria Terpilih Kembali


Perdana Menteri Hungaria Viktor Orban melambaikan tangan pada para pendukungnya di Budapest (6/4). (Reuters/Laszlo Balogh)
Perdana Menteri Hungaria Viktor Orban melambaikan tangan pada para pendukungnya di Budapest (6/4). (Reuters/Laszlo Balogh)

Kemenangan Viktor Orban menunjukkan kekuatan kaum ekstrem kanan di Hungaria.

Perdana Menteri Hungaria Viktor Orban telah memenangkan masa jabatan empat tahun lagi menyusul hasil pemilihan parlemen yang juga menunjukkan kemajuan kaum ekstrem kanan.

Dengan hampir semua suara terhitung, Partai Fidesz Orban dan sekutunya Partai Kristen Demokrat kemungkinan akan memperoleh 133 kursi dalam parlemen yang beranggotakan 199 orang itu.

Perdana Menteri dengan bergembira mengklaim kemenangan dan mengatakan Hungaria sekali lagi menunjukkannya tempat yang baik untuk hidup dan membesarkan anak.

Partai Jobbik sayap kanan diperkirakan akan menguasai paling sedikit 23 kursi – bertambah dibanding dalam parlemen yang lalu.

Pengecam di seluruh Eropa telah menuduh Jobbik anti-Yahudi dan menghasut kekerasan terhadap etnik gipsey.

Rakyat Hungaria menganggap Perdana Menteri Orban berjasa menghidupkan kembali ekonomi yang mandek, mengurangi angka pengangguran, dan menurunkan harga energi.

Tetapi, oposisi menuduhnya menakutkan bagi penanam modal dan menindak wartawan yang tidak mendukung sepenuhnya kebijakannya.
XS
SM
MD
LG