Tautan-tautan Akses

Parlemen Iran Ingin Selidiki Dugaan Penganiayaan di Penjara


Beberapa anggota parlemen Iran menuntut penyelidikan atas dugaan penyiksaan di penjara Teheran (foto: dok).
Beberapa anggota parlemen Iran menuntut penyelidikan atas dugaan penyiksaan di penjara Teheran (foto: dok).

Beberapa anggota parlemen Iran menuntut penyelidikan atas dugaan penyiksaan terhadap tahanan politik di penjara Evin, Teheran hari Selasa (22/4).

Beberapa anggota parlemen Iran Selasa (22/4) menuntut penyelidikan terhadap dugaan pemukulan terhadap tahanan politik di Penjara Evin, Teheran.

Menurut laporan yang dilansir kantor berita IRNA, keluarga para tahanan tersebut bertemu dengan para legislator itu hari Minggu, untuk meminta penjelasan mengenai apa yang terjadi pada kerabat mereka.

Pertemuan itu berlangsung setelah para anggota keluarga sekelompok tahanan politik di Bangsal 350 di penjara tersebut berkumpul di depan gedung parlemen untuk mengemukakan keprihatinan mereka karena sebagian tahanan luka-luka dalam suatu inspeksi ke penjara itu Kamis lalu, sebagaimana dilaporkan kantor berita semiresmi ISNA.

ISNA memberitakan para anggota keluarga mengetahui situasi tersebut dalam percakapan telepon dengan kerabat mereka yang ditahan di penjara tersebut.

Mereka mengatakan kepada kantor berita itu bahwa sebagian tahanan dimasukkan ke kurungan tunggal setelah insiden tersebut.
XS
SM
MD
LG