Tautan-tautan Akses

Menteri Perhubungan Kamerun: Presiden Biya Tidak Sakit


Presiden Kamerun Paul Biya (Foto: dok/AP Photo/Remy de la Mauviniere, File).
Presiden Kamerun Paul Biya (Foto: dok/AP Photo/Remy de la Mauviniere, File).

Menteri Perhubungan Kamerun, Issa Tchiroma Bakary, memberitahu wartawan, hari Selasa, Presiden Biya, yang berada di luar negeri sejak tanggal 3 Maret, melakukan perjalanan pribadi ke Eropa.

Para pejabat di Kamerun menyangkal Presiden Paul Biya, umur 82 tahun sakit parah.

Menteri Perhubungan Kamerun, Issa Tchiroma Bakary, memberitahu wartawan, hari Selasa, Presiden Biya, yang berada di luar negeri sejak tanggal 3 Maret, melakukan perjalanan pribadi ke Eropa dan bukan untuk berobat di sebuah rumah sakit di Jenewa, seperti yang telah dilaporkan.

Spekulasi tadi, menurut menteri perhubungan itu, pertama kali dibuat oleh surat kabar Prancis, Le Monde. Dia menyebut laporan tersebut usaha untuk mendiskreditkan Presiden Biya.

Pada bulan Juni 2004, desas-desus beredar bahwa Biya meninggal dunia di sebuah klinik Swiss. Sewaktu dia kembali ke Kamerun, dia menyampaikan melalui stasiun televisi pemerintah, bahwa mereka yang menginginkannya mati, harus menanti 20 tahun lagi.

Recommended

XS
SM
MD
LG