Tim SAR di China timur mencari lebih dari 20 orang hilang setelah kapal penarik tenggelam di Sungai Yangtze, Kamis sore (15/1). Kapal baru itu sedang menjalani uji coba di provinsi Jiangsu ketika tenggelam.
Para pejabat mengatakan hari Jumat bahwa tiga orang berhasil diselamatkan. Sekitar delapan orang yang hilang adalah orang asing, termasuk warga Singapura, India dan Jepang.
Tim penyelamat berusaha mengangkat kapal itu dengan harapan beberapa yang selamat mungkin terperangkap di dalamnya.