Tautan-tautan Akses

Irlandia akan Gelar Referendum Perkawinan Sejenis


PM Irlandia Enda Kenny mengatakan pemerintahnya akan melangsungkan referendum perkawinan sejenis Mei 2015 (foto: dok).
PM Irlandia Enda Kenny mengatakan pemerintahnya akan melangsungkan referendum perkawinan sejenis Mei 2015 (foto: dok).

Pemerintah Irlandia akan melangsungkan referendum atas perkawinan sejenis bulan Mei tahun depan.

Perdana Menteri Irlandia Enda Kenny mengatakan pemerintah akan melangsungkan referendum atas perkawinan sejenis, mencerminkan pesatnya perubahan sosial di negara yang mayoritas penduduknya menganut Katolik itu.

Kenny mengatakan kepada parlemen hari Selasa (16/12) pemerintah akan menggelar referendum atas RUU Kesetaraan Perkawinan bulan Mei tahun depan, tetapi tanggal pastinya belum ditetapkan. Referendum itu diwajibkan untuk mengubah pasal tentang keluarga dalam konstitusi Irlandia yang telah berusia 77 tahun.

Pemerintah Irlandia sudah mengakui kemitraan sipil bagi pasangan homoseksual sejak tahun 2011. Tetapi kemitraan sipil memiliki status hukum yang lebih lemah daripada perkawinan, terutama dalam hal hak asuh anak dan tunjangan sosial jika pasangan itu berpisah.

Berbagai survei terbaru di Irlandia mengindikasikan sekitar tiga perempat pemilih mendukung legalisasi perkawinan sejenis.

Recommended

XS
SM
MD
LG