Tautan-tautan Akses

Iran: Program Misilnya Tidak Dapat Dirundingkan


Fasilitas nuklir air nuklir Iran dengan latar belakang pegunungan di dekat kota pusat Arak, Iran, 15 Januari 2011. (Foto: dok).
Fasilitas nuklir air nuklir Iran dengan latar belakang pegunungan di dekat kota pusat Arak, Iran, 15 Januari 2011. (Foto: dok).

Kantor berita pemerintah Iran, IRNA, melaporkan bahwa panglima militer mengatakan Iran bersedia berunding mengenai program misilnya kalau Amerika dan Eropa membongkar program nuklir mereka.

Laporan hari Sabtu (3/2) itu mengutip juru bicara angkatan bersenjata Jenderal Masoud Jazayeri mengatakan “prasyarat untuk merundingkan misil Iran adalah pembongkaran senjata nuklir dan misil jarak-jauh Amerika dan Eropa.”

Inilah pertama kalinya Iran mengeluarkan pernyataan demikian. Iran mengatakan program misilnya adalah misil konvensional yang bertujuan untuk menangkal dan untuk pertahanan dan tidak dapat dirundingkan.

Pemerintahan Trump sedang berusaha membujuk negara-negara Eropa yang turut merundingkan persetujuan nuklir Iran bersama pemerintahan Obama agar menerima persetujuan sampingan yang menyatakan mereka bersedia turut mengenakan kembali sanksi atas program misil Iran. [gp]

XS
SM
MD
LG