Tautan-tautan Akses

Chili Bebaskan Tersangka Penyebab Kebakaran Taman Nasional


ITuris Israel, Roter Singer (kiri) memasuki ruang sidang Punta Arenas, Chilli (31/12). Roter Singer dibebaskan dengan uang tebusan dari dakwaan sebagai penyebab kebararan Taman Nasional Torres de Paine, Chili (31/12).
ITuris Israel, Roter Singer (kiri) memasuki ruang sidang Punta Arenas, Chilli (31/12). Roter Singer dibebaskan dengan uang tebusan dari dakwaan sebagai penyebab kebararan Taman Nasional Torres de Paine, Chili (31/12).

Penyidik Chili mengatakan seorang turis Israel telah ditangkap dan dibebaskan dengan uang tebusan atas dugaan menyebabkan kebakaran hutan besar di taman nasional Torres del Paine di Chili.

Jaksa mengatakan dalam sidang hari Sabtu, tersangka berusia 23 tahun, Rotem Singer, diperintahkan untuk tetap berada di Chili untuk menunggu hasil persidangan.

Dia menghadapi hukuman maksimum 60 hari penjara dan denda 300 dolar jika terbukti bersalah.

Jaksa penuntut mengatakan ia mengaku tidak memadamkan dengan benar sebuah gulungan kertas toilet yang dia bakar hari Selasa di taman. Angin kencang meniup api yang telah membakar lebih dari 11.000 hektar taman di Chili selatan.

Lebih dari 500 petugas pemadam kebakaran berupaya memadamkan api, yang telah mendorong evakuasi 400 wisatawan, kebanyakan orang asing. Sedikitnya 100.000 orang setiap tahun mengunjungi taman 240.000 hektar itu.

Presiden Chili Sebastian Pinera menyatakan keadaan darurat Jumat. Dia mengatakan taman akan tetap ditutup sampai dinyatakan aman.

XS
SM
MD
LG