Tautan-tautan Akses

Lembaga Bantuan Internasional Mengirimkan Barang Bantuan Darurat - 2004-12-30


Lembaga lembaga bantuan internasional berusaha secepat mungkin mengirimkan barang barang bantuan darurat ke daerah daerah yang dilanda bencana tsunami yang terjadi hari Ahad baru lalu. Para pakar menyebut bencana ini sebagai bencana alam terburuk dunia dalam masa puluhan tahun terakhir ini.

Lembaga lembaga bantuan lokal dan internasional telah mulai memberikan bantuan kepada jutaan korban yang kehilangan segalanya dalam tragedi hari Ahad lalu itu, tapi masih banyak korban yang selamat sangat membutuhkan air bersih, makanan, obat-obatan dan tempat untuk tinggal. Kekhawatiran semakin meningkat akan timbulnya wabah penyakit.

Pejabat yang berwenang atas dana bantuan PBB, Jan Egeland, mengatakan pengkoordinasian sangat penting agar barang-barang bantuan dapat sampai kepada orang-orang yang membutuhkannya. Dia menyambut baik pernyataan Presiden Bush tentang koalisi internasional yang terdiri dari Amerika, Australia, India dan Jepang untuk memberikan bantuan darurat dan pertolongan jangka panjang kepada negara-negara yang terkena bencana.

Egeland mengatakan masyarakat internasional sudah menjanjikan dana bantuan awal sebesar 220 juta dolar. Permohonan bantuan dana dalam jumlah lebih besar untuk masa enam bulan yang akan datang akan dikeluarkan pada tanggal enam Januari. Para pejabat PBB memperkirakan akan diperlukan milyaran dolar untuk dana bantuan akibat bencana ini

XS
SM
MD
LG