Tautan-tautan Akses

Partai Politik Sunni Tdak Akan Berpartisipasi dalam Pemerintah Interim Irak - 2004-11-09


Partai Islam Irak, partai politik Sunni yang terkemuka tidak mau lagi berpartisipasi dalam pemerintah interim Irak – sebagai unjuk rasa memprotes serangan militer pimpinan Amerika terhadap kota Fallujah yang dikuasai pemberontak. Pemimpin Partai Islam, Mohsen Abdul Hamid, yang juga anggota Majlis Nasional sementara Irak, mengatakan, serangan ke Fallujah menyebabkan penduduk sipil tak berdosa menderita. Tidak segera jelas, kalaupun ada, apa dampak pengunduran terhadap pemerintah interim pimpinan Perdana Menteri Iyad Allawi. Kemarin, PM Allawi mengumumkan bahwa dia mengizinkan pasukan Amerika dan Irak menyingkirkan teroris dari Falllujah dan dia bertekad bahwa ketertiban hokum akan dipulihkan kembali di kota itu.

XS
SM
MD
LG