Tautan-tautan Akses

Sedikitnya 60 Tewas Dalam Berbagai Aksi Kekerasan dan Pertempuran di Irak - 2004-09-13


Kira-kira 60 orang tewas dalam berbagai aksi kekerasan dan pertempuran di Irak hari Minggu, dan jumlah korban luka-luka lebih dari seratus orang. Tiga-puluh lima orang tewas di kota Baghdad saja, dalam pertempuran antara pasukan Amerika dan kelompok pemberontak, yang melancarkan serangan roket dan mortir atas kawasan hijau yang dijaga ketat, dimana terdapat markas besar pemerintahan sementara Irak dan sejumlah kedutaan asing.

Sementara itu, pejabat militer Amerika di Irak membantah laporan bahwa sebuah helikopter meriam Amerika melepaskan tembakan kearah warga sipil di kota Baghdad. Kata pejabat Amerika, helikopter itu dimintai bantuannya oleh tentara Amerika yang berada dalam sebuah mobil lapis baja yang rusak kena bom yang dipasang dipinggir jalan. helikopter itu juga membalas tembakan yang diarahkan kepadanya dari darat. Kantor-kantor berita barat mengutip saksi-saksi mata yang mengatakan, sejumlah warga sipil Irak sedang bersuka-ria di dekat mobil lapis baja yang terbakar itu ketika helikopter meriam tadi melepaskan tembakan. Kata pihak Amerika, tembakan itu dilepaskan untuk menghancurkan mobil lapis baja itu supaya jangan jatuh ke tangan lawan.

XS
SM
MD
LG