Tautan-tautan Akses

112 Orang Tewas Dalam Bentrokan di Thailand Selatan - 2004-04-28


Para pejabat Thailand mengatakan, paling sedikit 112 orang tewas dalam bentrokan antara polisi dan orang-orang yang dicurigai kaum separatis Muslim hari ini, di Thailand Selatan. Kata polisi, para militan itu yang sebagian besar anak-anak remaja, melancarkan serangkaian serangan secara serempak terhadap paling sedikit 10 polisi dan pos-pos pemeriksaan tentara di tiga provinsi. Kebanyakan yang tewas kaum militan. Lima orang anggota pasukan keamanan Thailand juga tewas. Perdana Menteri Thailand mengatakan pemberontak berusaha mencuri senjata.

XS
SM
MD
LG