Indonesia mengatakan sedang menyiapkan apa yang disebutnya sebagai “operasi keamanan” di propinsi Aceh, ditengah-tengah tanda-tanda ambruknya persetujuan perdamaian dengan pembrontak.
Menteri Keamanan Indonesia mengatakan pemerintah telah memerintahkan persiapan sebuah operasi menyusul meningkatnya klash dalam beberapa minggu terakhir antara pasukan pemerintah dan pembrontak GAM.
Kedua fihak menandatangani persetujuan perdamaian bulan Desember lalu yang ditujukan untuk mengakhiri puluhan tahun kekerasan di Aceh. Tetapi masing-masing fihak menuduh fihak lainnya melanggar persetujuan itu.