Tautan-tautan Akses

AS Menyelidiki Penembakan Ke Arah Demonstrasi di Irak - 2003-04-30


Para komandan militer Amerika sibuk meredakan ketegangan di salah satu kota di Irak di mana tentara melepaskan tembakan ke arah demonstrasi anti-Amerika setelah diserang oleh beberapa orang bersenjata di antara para pelaku unjuk-rasa itu. Menurut Komando Pusat Amerika, pasukan Amerika membalas tembakan di kota Falluja Senin malam, setelah tembakan dilepaskan oleh kira kira 25 orang sipil bersenjata yang berada di tengah-tengah massa yang berdemonstrasi. Para komandan Amerika kini menyelidiki insiden itu dan bertemu dengan para pejabat Irak setempat untuk meredakan ketegangan. Komando Pusat Amerika mengatakan tentara koalisi di Irak sudah beberapa kali ditembaki dalam beberapa hari ini, dan seorang tentara Amerika luka-luka di Baghdad hari Selasa.

Sementara, Amerika telah memberi suaka kepada seorang pengacara Irak yang membantu satuan komando Amerika menemukan dan menyelamatkan tawanan perang bernama Jessica Lynch. Menteri Keamanan Dalam Negeri Tom Ridge mengumumkan bahwa pengacara itu, isterinya dan putri mereka yang masih kecil telah diberi suaka di Amerika. Pria itu, yang diidentifikasi bernama “Muhammad” saja akan berhak untuk menetap dan bekerja di Amerika dan mengajukan permohonan untuk menjadi warga negara Amerika. Pria Irak itu menampak Prajurit Lynch, usia 19 tahun, seorang pegawai logistik angkatan darat, terbaring di tempat tidur dalam keadaan luka dan diperban di salah satu rumah sakit di Nassiriya, di Irak, lalu memutuskan untuk memberi pertolongan. Ia dikabarkan berjalan kaki sejauh beberapa kilometer untuk mencapai Pasukan Marinir Amerika dan membuat gambar peta rumah sakit itu secara terinci yang membantu regu pertolongan menemukan tentara yang tertawan itu.

XS
SM
MD
LG