Tautan-tautan Akses

Pemimpin Asia Tenggara dan Cina Membicaraan Wabah SARS di Bangkok - 2003-04-29


Para pemimpin Asia Tenggara dan Cina sedang menyelenggarakan pembicaraan di Bangkok guna mengembangkan sebuah strategi memerangi wabah SARS.

Thailand mengatakan Cina mengusulkan untuk mengalokasikan dana yang ditujukan bagi penelitian penyakit yang mirip pneumonia itu dan kini telah menewaskan lebih dari 330 orang serta menyebabkan 5400 orang ter-infeksi.

Pertemuan darurat di Bangkok hari ini diadakan menyusul satu hari setelah WHO atau Organisasi Kesehatan Sedunia mengatakan epidemi SARS tampaknya sudah mencapai puncaknya di Singapura, Hongkong, Kanada serta Vietnam, tetapi masih menyebar dengan cepat di Cina. 9 orang lagi tewas di Cina hari ini, sehingga jumlah warga yang tewas akibat SARS di daratan Cina ini telah mencapai 148.

XS
SM
MD
LG