Tautan-tautan Akses

Seorang Panglima Tinggi Kelompok Abu Sayyaf Tewas Dalam Baku Tembak - 2003-02-20


Pihak militer Filipina mengatakan, seorang panglima tinggi kelompok ekstremis muslim Abu Sayyaf telah tewas dalam tembak-menembak dengan pasukan pemerintah. Dalam mengukuhkan laporan sebelumnya, pihak berwenang Filipina Kamis kemarin mengatakan, pemberontak Mujib Susukan tewas dua hari yang lalu dekat kota Talipao di Pulau Jolo, sekitar 960 kilometer sebelah selatan Manila. Kantor berita Prancis AFP melaporkan, mayat Susukan sudah dikenali oleh warga desa yang diperintahkan mengubur gerilyawan yang tewas dalam pertempuran itu. AFP mengatakan, para pejabat militer sedang berusaha menemukan kuburnya. Susukan adalah perencana dan pelaksana serangan Abu Sayyaf di kawasan wisata Sipadan di Malaysia bulan April 2000. Pemberontak waktu itu menyandera 21 orang – termasuk turis Barat – yang dibebaskan setelah diberi bayaran uang tebusan yang besar. Amerika Serikat telah mengaitkan Abu Sayyaf dengan jaringan terror Al-Qaida dan menempatkannya dalam daftar organisasi teroris.

Sementara, jumlah korban tewas naik menjadi 16 di Filipina Selatan, dimana pihak militer mengatakan orang-orang yang dicurigai sebagai pemberontak muslim Front Pembebasan Islam Moro menyerang sebuah desa pertanian dan membom sebuah lapangan terbang dan pasar yang ramai. Tetapi seorang jurubicara kelompok militan itu mengatakan, pemberontak tidak tahu-menahu dengan sereangan-serangan itu. Kelompok itu telah melancarkan perang 25 tahun untuk mendirikan sebuah negara muslim merdeka di Mindanao.

XS
SM
MD
LG