Tautan-tautan Akses

Mendagri India LK Advani Kunjungi Washington - 2002-01-09


Menteri Dalam Negeri India, L K Advani hari ini mulai mengadakan serangkaian pertemuan dengan para pejabat tinggi Amerika di Washington, untuk membahas usaha New Delhi memberantas terorisme. Menteri Advani yang tiba di Amerika Serikat Selasa malam, akan bertemu dengan Jaksa Agung Amerika, John Ashcroft dan Menteri Luar Negeri Colin Powell. Para pejabat India mengatakan, Menteri Advani pun diduga akan bertemu dengan Presiden Bush dan mengadakan pembicaraan dengan Penasehat Keamanan Nasional Amerika, Condoleezza Rice. India mengatakan, negaranya telah mengalami "terorisme lintas perbatasan" dari kaum militer muslim yang berpangkalan di Pakistan, yang ingin mengakhiri kekuasaan India di wilayah Kashmir yang dipersengketakan.

XS
SM
MD
LG