Tautan-tautan Akses

Bush Menominasikan Jenderal Angkatan Udara sebagai Pejabat Tertinggi Militer Amerika Serikat - 2001-08-25


Presiden Bush telah mencalonkan Jenderal Angkatan Udara Richard Myers, seorang pakar komputer dan perang antariksa, sebagai Ketua Gabungan Kepala-Kepala Staf – jabatan tertinggi dalam angkatan bersenjata Amerika Serikat. Dalam konferensi pers di Crawford, Texas, Bush mengatakan, Jenderal Myers adalah orang yang cocok untuk mempertahankan tradisi terbaik militer sementara melakukan inovasi dalam menghadapi tantangan masa depan. Presiden Bush juga membela rencananya untuk menggelar tata pertahanan rudal. Ia mengatakan ancaman utama yang dihadapi Amerika Serikat adalah apa yang ia sebut negara-negara jahat yang sekarang mengembangkan persenjataan rudal dan senjata penghancur masal. Jenderal Myers – bekas pimpinan Komando Antariksa Amerika Serikat – adalah penganjur kuat tata pertahanan anti-rudal. Jika dikukuhkan oleh Senat, Jenderal Myers akan menggantikan Jenderal Henry Shelton yang akan meninggalkan jabatannya pada akhir bulan September.

XS
SM
MD
LG