Tautan-tautan Akses

Birma Janjikan Pemilu 2010 “Bebas dan Jujur”


Birma menyampaikan kepada negara-negara tetangganya di kawasan Asia Pasifik bahwa negara itu akan menggelar pemilihan demokratisnya tahun ini.

Menteri Luar Negeri Birma Nyan Win mengumumkan rencana junta militer itu dalam jamuan makan malam hari Rabu pada KTT para menteri luar negeri ASEAN di Danang, Vietnam.

Para sejawat Win mengatakan menteri luar negeri Birma itu secara pribadi meyakinkan mereka bahwa pemilu akan berlangsung "bebas, jujur dan dapat dipercaya."

Menteri Luar Negeri Thailand Surin Pitsuwan, yang juga menjabat sebagai Sekjen ASEAN, mengatakan, Nyan Win menyampaikan kepada para sejawatnya bahwa tanggal pemilu belum ditetapkan, namun rencana masih terus bergulir.

Pemilu ini akan menjadi yang pertama di Birma sejak tahun 1990, ketika Aung San Suu Kyi dan partai oposisi yang dipimpinnya, Liga Nasional bagi Demokrasi, menang dengan suara berlimpah. Militer menolak mengakui hasil tersebut.

XS
SM
MD
LG