Tautan-tautan Akses

Obama Bicarakan Pengiriman Pasukan Tambahan ke Afghanistan


Presiden Amerika Barack Obama berembuk dengan para pejabat tinggi militer hari ini sementara ia mempertimbangkan apakah akan mengirim pasukan tambahan ke Afghanistan.

Obama akan bertemu di Gedung Putih dengan Dewan kepala Staff Angkatan Bersenjata – yakni—para pemimpin militer dari Angkatan Udara, Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Marinir. Seorang jurubicara Pentagon mengatakan pertemuan itu diadakan sementara presiden mencapai tahap akhir proses pembuatan keputusannya.

Obama telah meninjau kembali beberapa alternatif strategi untuk perang di Afghanistan, termasuk permohonan dari panglima pasukan Amerika di negara itu, Jenderal Stanley McChrystal, akan 40 ribu pasukan tambahan.

Gedung Putih telah memberi indikasi presiden akan menunggu sampai pemilihan presiden Afghanistan babak kedua tanggal 7 November , sebelum mengumumkan keputusannya.


XS
SM
MD
LG