Tautan-tautan Akses

Pesawat dan Artileri Turki Gempur Markas Pemberontak Kurdi di Irak Utara


Militer Turki mengatakan pesawat-pesawat tempur dan unit-unit artilerinya telah menyerang puluhan markas pemberontak Kurdi di Irak Utara.

Suatu pernyataan militer menyebutkan 31 posisi pemberontak Partai Pekerja Kurdistan, PKK, berhasil diserang pada Jumat malam di kawasan Harkurk, Irak Utara. Seorang jurubicara PKK mengatakan tidak ada korban di pihak pemberontak dalam serangan tersebut.

Para pejabat Turki telah mempertimbangkan tindakan baru itu terhadap pemberontak Kurdi menyusul serangan baru-baru ini terhadap pasukan keamanan yang menewaskan 24 orang, termasuk di antaranya 17 tentara Turki.

Presiden Turki Abdullah Gul hari Sabtu mengatakan Turki telah berbicara dengan pemerintah Kurdi di Irak mengenai aksi militer terhadap PKK, yang melancarkan serangan terhadap Turki dari pangkalan-pangkalannya di Irak Utara.

Sementara itu, gubernur Istambul Muammer Guler mengatakan polisi telah menangkap seorang perempuan tersangka pelaku pemboman bunuh diri yang membawa sembilan kilogram bahan peledak. Penangkapan itu berlangsung di distrik Sisli di pusat kota.

XS
SM
MD
LG