Tautan-tautan Akses

Lee Myung-bak ke AS dalam Kunjungan Pertamanya sejak Memangku Jabatan


Presiden Korea Selatan Lee Myung-bak telah berangkat ke Amerika Serikat dalam kunjungan pertamanya ke luar negeri sejak memangku jabatan bulan Februari.

Perdana Menteri Han Seung-soo mengatakan hari Senin bahwa kunjungan Lee bertujuan untuk memperkuat kembali persekutuan antara kedua negara.

Lee akan tiba hari ini di New York, dimana ia akan bertemu dengan organisasi Korea-Amerika. Presiden Korea Selatan yang konservatif itu akan menggunakan waktunya minggu ini melakukan pertemuan dengan perusahaan Amerika dan para tokoh politik. Hari Jumat dan Sabtu, Lee akan mengadakan pembicaraan dengan Presiden Amerika George Bush di Camp David. Lee akan menjadi pemimpin Korea Selatan yang pertama berkunjung ke tempat peristirahatan Presiden Amerika di negara bagian Maryland itu.

Rakyat Korea Selatan pekan lalu memberi kepada Partai Agung Nasional pimpinan Lee mayoritas parlemen yang dapat meratakan jalan untuk ratifikasi persetujuan perdagangan bebas dengan Amerika Serikat.

XS
SM
MD
LG