Tautan-tautan Akses

Hu Jintao Kembali Terpilih Sebagai Presiden untuk Masa Jabatan 5 Tahun Kedua


Parlemen Cina telah memilih kembali ketua Partai Komunis Hu Jintao sebagai presiden untuk masa jabatan lima tahun kedua.

Hasil pemungutan suara yang dilakukan Sabtu ini oleh Kongres Rakyat Nasional sudah diperkirakan secara luas sebelumnya. Parlemen itu dianggap sebagai badan yang hanya menyetujui kehendak Partai Komunis yang berkuasa.

Parlemen juga memilih Xi Jinping sebagai Wakil Presiden dan Wu Bangguo sebagai Ketua Komite Kerja Kongres Rakyat Nasional ke-11.

Xi Jinping dipandang luas sebagai pengganti Presiden Hu. Dia juga telah ditempatkan untuk menangani persiapan bagi Olimpiade, yang akan diadakan di Beijing Agustus nanti

XS
SM
MD
LG