Tautan-tautan Akses

Dewan Nasional Bolivia Setujui Sebagian Besar Usulan Konstitusi Baru


Dewan Nasional Bolivia telah menyetujui sebagian besar pasal-pasal konstitusi baru yang diinginkan Presiden Evo Morales, termasuk peraturan pemilihan baru yang memungkinkan Morales mencalonkan diri lagi.

Partai oposisi utama Bolivia, Podemos, memboikot pemungutan suara terpisah mengenai setiap pasal konstitusi yang diusulkan itu.

Lebih dari 100, dari ke-255 delegasi memboikot sidang marathon yang berakhir Minggu dini hari itu.

Meskipun salah satu pasal dalam rencana konstitusi itu belum rampung, Morales memuji kerja Dewan. Ia mengatakan, perubahan konstitusi akan memberikan wewenang lebih besar kepada warga pribumi mayoritas.

Konstitusi baru itu harus mendapat persetujuan rakyat melalui referendum, yang mungkin akan dilangsungkan akhir tahun depan.

XS
SM
MD
LG