Tautan-tautan Akses

MA Pakistan Menolak Gugatan Terakhir terhadap Terpilihnya Kembali Musharraf


Mahkamah Agung Pakistan telah menolak gugatan terakhir terhadap terpilihnya kembali Presiden Pervez Musharraf, yang membuka jalan baginya untuk memerintah sebagai presiden sipil.

Mahkamah Agung yang anggotanya dipilih sendiri oleh Presiden Musharraf hari ini menolak gugatan hukum ke-6 terhadap hasil pemilihan presiden yang baru lalu.

Jenderal Musharraf telah berulangkali berjanji akan melepaskan jabatannya sebagai pimpinan angkatan bersenjata segera setelah Mahkamah Agung mengesahkan kemenangannya dalam pemilihan bulan Oktober.

Jaksa Agung Pakistan mengatakan Jenderal Musharraf dapat mengundurkan diri sebagai pimpinan militer sedini hari Sabtu.

Rabu kemarin, ratusan aktivis politik Pakistan, termasuk bekas bintang olah-raga cricket dan pemimpin oposisi Imran Khan, dibebaskan dari penjara.

Pemerintah Pakistan mengatakan pihaknya telah membebaskan lebih 5000 pengacara dan anggota oposisi yang ditahan berdasarkan undang-undang darurat.

Para pejabat mengatakan 623 orang aktivis lagi masih dalam tahanan.

XS
SM
MD
LG