Tautan-tautan Akses

ASEAN, Jepang Tinggal Selangkah Capai Perjanjian Perdagangan Bebas


Para menteri perdagangan negara-negara ASEAN serta Jepang hari Sabtu sudah dekat mencapai perjanjian perdagangan bebas. Sedang ASEAN sendiri menyepakati cetak biru untuk menciptakan kawasan pasar bebas regional ASEAN tahun 2015.

Apabila perjanjian akhirnya disepakati, Jepang akan menurunkan tarif impor barang dari sepuluh negara ASEAN sebesar 90 persen dan dinaikan hingga 93 persen dalam sepuluh tahun ke depan.

Sebaliknya sepuluh negara ASEAN yang tergolong kaya akan mengurangi tarif impor barang dari Jepang sebesar 90 persen. Sedang empat anggota lain yang lebih kecil: Birma, Kamboja, Laos dan Vietnam akan melakukan penurunan tarif pada waktu kemudian dan secara lebih lambat.

Para menteri mengatakan perjanjian dimaksud dapat menaikkan tajam perdagangan antara negara ASEAN dan Jepang yang dewasa ini mencapai 160 miliar dolar.

XS
SM
MD
LG