Tautan-tautan Akses

DPR AS Membahas RUU Dana Operasi Militer di Irak dan Afghanistan


DPR Amerika hari ini membahas rancangan udang-unang mengenai dana operasin militer di Irak dan Afghanistan. RUU itu juga menetapkan penarikan pasukan Amerika dari Irak selambat-lambatnya bulan September tahun depan. Presiden Bush telah mengancam akan memveto RUU itu dalam bentuknya yang sekarang.

RUU tentang dana sebesar 124 milyar dolar itu mencakup dana untuk pasukan keamanan Irak dan pendanaan perang melawan teror. Ketua Mayoritas DPR Amerika Steny Hoyer mengatakan, RUU itu dapat mengubah arah perang di Irak. Menurutnya, RUU itu tidak mengancam misi Amerika di Irak.

Tetapi RUU itu mewajibkan Presiden melapor kepada Kongres kalau ia memutuskan untuk mengirim pasukan yang tidak dilatih atau diperlengkapi sepenuhnya ke Irak. RUU itu juga mencakup pembatasan panjangnya masa penugasan militer.

XS
SM
MD
LG