Tautan-tautan Akses

Hugo Chavez Kunjungi Jamaika, Lanjutkan Kecaman Atas Lawatan Bush ke Amerika Latin


Presiden Venezuela Hugo Chavez berada di Jamaika sebagai bagian dari kunjungan ke wilayah itu dimana ia secara tajam mengecam Presiden Bush, yang sedang mengunjungi Amerika Latin. Chavez tiba di Jamaika Senin. Ia juga menjadualkan kunjungan ke Haiti sebelum kembali ke Venezuela. Pada hari Minggu, Chavez mengunjungi Nicaragua dan bertemu dengan Presiden Daniel Ortega. Ia meneruskan serangan kata-kata terhadap pemerintahan Presiden Bush, dan menuduh nya berusaha memadamkan apa yang disebut nya api revolusi di Amerika Latin.

Sebelumnya Chavez berada di Bolivia dan mengulangi tuduhannya Kedutaan Amerika bersekongkol melakukan pembunuhan dan kudeta di wilayah itu, sebuah tuduhan yang di bantah Washington. Chavez menanda tangani beberapa kesepakatan dengan Presiden Bolivia Evo Morales yang di tujukan untuk memperkuat hubungan kedua negara.

Sementara, Presiden Amerika George W Bush berada di Guatemala untuk membicarakan isu imigrasi dan perdagangan dalam rangka kunjungan seminggu ke wilayah Amerika Latin. Bush akan bertemu dengan counterpartnya dari Guatemala, Oscar Berger Senin di Guatemala City. Kedua pemimpin di perkirakan akan mendiskusikan nasib ribuan warga Guatemala yang hidup dan bekerja secara ilegal di Amerika.

Presiden Bush mendesak Kongres Amerika untuk meloloskan reformasi imigrasi yang komprehensif. Ia mengusulkan sebuah program pekerja tamu untuk imigran ilegal di Amerika. Pemberhentian pertama Presiden Bush di Guatemala adalah Santa Cruz Balanya, dimana ia mengunjungi tempat dimana para dokter dan petugas kesehatan Amerika serta Guatemala memberi pelayanan ke wilayah pedesaan.

XS
SM
MD
LG