Tautan-tautan Akses

Jumlah Korban Jiwa Akibat Banjir di Jakarta Meningkat Menjadi 80 Orang


Menurut pihak berwajib Indonesia, jumlah korban jiwa akibat banjir terburuk dalam 5 tahun ini di Jakarta telah meningkat menjadi 80 orang. Puluhan ribu orang masih belum bisa kembali ke rumah mereka dan tinggal di tempat penampungan yang penuh sesak, sesudah banjir melanda Jakarta dan sekitarnya.

Air banjir sudah mulai surut sedikit demi sedikit, namun banyak daerah Jakarta masih digenangi air kotor. Pihak berwenang juga bersiap siaga menghadapi kemungkinan terjadinya wabah penyakit dari air kotor.

Kata para pejabat, sedikitnya satu orang telah terkena leptospirosis, penyakit yang mengancam jiwa karena virus yang timbul dari air kotor. Tetapi sampai saat ini belum ada kasus penyakit tetanus atau penyakit-penyakit gawat lainnya. Para pejabat mengatakan, kerusakan akibat banajir diperkitakan hampir setengah milyar dolar.

XS
SM
MD
LG