Tautan-tautan Akses

Korea Utara Mengatakan Telah Melakukan Percobaan Nuklir Bawah Tanah


Korea Utara mengatakan telah melakukan percobaan nuklir bawah-tanah hari ini, memenuhi janji belum lama ini untuk melakukan percobaan nuklir memperkuat pertahanannya.

Amerika Serikat mengatakan percobaan nuklir Korea Utara itu aksi provokatif yang akan memperburuk ketegangan di Asia Timur. Kata jurubicara Presiden Bush Tony Snow, para pejabat Amerika memantau situasi dengan cermat, dan dia mengukuhkan komitmen Amerika untuk melindungi dan membela sekutu-sekutunya di Asia.

Dewan Keamanan PBB diperkirakan akan menyelenggarakan sidang mendesak membahas tindakan Pyongyang itu dalam beberapa jam ini.

Korea Selatan meningkatkan kesiagaan militer setelah percobaan nuklir itu diumumkan.

Kantor berita Korea Utara menyatakan percobaan nuklir itu dilakukan dengan sukses dan aman, tanpa ada kebocoran radioaktif dari ledakan jauh di dalam tanah. Sebagian besar negara masih menunggu konfirmasi bahwa Korea Utara memang sudah meledakkan nuklir ukuran kecil. Di Moskow, para pakar militer Rusia mengatakan mereka yakin pernyataan Korea Utara itu benar.

XS
SM
MD
LG