Tautan-tautan Akses

PM Libanon Desak Suriah Tetapkan Tapal Batas Bersama


Perdana Menteri Libanon telah mendesak Suriah agar menjalin hubungan diplomatik dan menetapkan tapal batas bersama untuk membuktikan bahwa Suriah menerima Libanon yang benar-benar independen.

Dalam pidato kepada Dewan Keamanan PBB Jumat kemarin, Faud Siniora mengatakan, peristiwa menyedihkan yang disebabkan oleh apa yang disebutnya campur tangan berat oleh pasukan keamanan Suriah dalam masalah dalam negeri Libanon tidak akan mudah dilupakan.

Wakil Duta Besar Suriah di PBB Milad Atieh mengatakan kepada Dewan bahwa Damaskus bersedia menetapkana perbatasan dengan Libanon, tetapi hal itu hanya dapat dilakukan sesudah Israel meninggalkan jalur sempit yang disengketakan, yang dikenal sebagai daerah Shebaa.

Israel menduduki daerah itu sejak perang Timur Tengah 1967. PBB menganggap daerah tadi wilayah Suriah, namun sekarang diklaim oleh Libanon dengan persetujuan Suriah.

XS
SM
MD
LG