Tautan-tautan Akses

Lebih Dua Juta Muslim Mulai Ibadah Haji Hari Ini


Lebih dari dua juta umat Islam berkumpul di Lembah Mina di Arab Saudi di luar kota Makkah untuk melaksanakan ibadah haji. Jamaah haji yang mengenakan pakaian ihram – kain putih tak berjahit- itu menuju ke bukit Arafah Senin ini.

Selasa besok, jamaah haji akan melakukan pelemparan batu, yang disebut jumroh, yang merupakan simbol penolakan terhadap unsur-unsur kejahatan. Sasaran pelemparan adalah tiga tugu, yang dipercayai dulu setan pernah menggoda Nabi Ibrahim, a.s.

Di tempat inilah dua tahun yang lalu terjadi bencana, dimana lebih dari 240 jamaah haji meninggal dunia karena terinjak-injak. Pemerintah Arab Saudi mengatur kembali akses ke daerah itu tahun ini dengan harapan dapat menghindarkan terjadi bencana serupa.

Hari Kamis yang lalu, sebuah tempat penginapan untuk para jamaah haji di Makkah ambruk, menewaskan 76 orang. Ibadah haji diwajibkan bagi semua umat Islam yang mampu baik fisik maupun finansial, sekurang-kurangnya sekali seumur hidup.

XS
SM
MD
LG