Tautan-tautan Akses

NATO Puas atas Penjelasan Rice Mengenai Perlakuan Terhadap Tersangka Teroris di Penjara


Para pejabat NATO di Brussels mengungkapkan rasa puas atas penjelasan Menteri Luar Negeri AS Condoleezza Rice mengenai penjara-penjara rahasia dan perlakuan terhadap tersangka teroris. Ketua NATO Jaap de Hoop Scheffer mengatakan hari ini, Menteri Rice telah menjernihkan suasana mengenai kecurigaan tsb selama jamuan makan malam tertutup Rabu malam dengan para kolega NATO dan UE.

Dalam pembicaraan dengan pejabat-pejabat NATO Rabu kemarin, Rice meyakinkan NATO bahwa Pemerintahan Bush tidak menafsirkan undang-undang kemanusiaan internasional secara berbeda dari sekutu-sekutunya di Eropa. Lawatan Rice ke empat negara Eropa dibayangi oleh berita-berita bahwa Dinas Intelijen AS menggunakan bandara-bandara di Eropa untuk menerbangkan tersangka teroris ke penjara-penjara rahasia di Eropa Timur. Rice tidak mengukuhkan atau membantah adanya penjara-penjara itu.

Tetapi ketika singgah di Ukraina Rabu kemarin, dia mengatakan personil Amerika Serikat tidak menggunakan cara-cara yang kejam atau kasar pada saat menginterogasi para tersangka. Menteri Luar Negeri AS Condoleezza Rice akan mengadakan pertemuan hari ini dengan para menteri luar negeri NATO di Brussels mengenai perluasan pasukan penjaga perdamaian NATO di Afghanistan. Amerika Serikat berusaha mendapatkan bantuan NATO untuk meringankan beban tentara Amerika di Afghanistan selatan.


XS
SM
MD
LG