Tautan-tautan Akses

Pemboman Dekat Mosul, Serangan Lainnya Tewaskan 30 Orang di Irak


Tiga pemboman bunuh-diri di dan dekat kota Mosul di Irak dan serangan-serangan lain di Baghdad hari ini menewaskan sekurangnya 30 orang, sebagian besar warga Irak.

Dalam serangan paling mematikan, sekurangnya 15 orang tewas di pangkalan Irak di luar kota Mosul. Enam lainnya tewas dalam pengeboman di sebuah stasiun polisi Mosul, sementara empat polisi tewas di luar sebuah rumah sakit Mosul.

Di Baghdad, orang-orang bersenjata menembak mati seorang perwira polisi Irak berpangkat tinggi, sementara seorang perempuan dan dua anaknya tewas oleh tembakan mortir. Secara terpisah, seorang tentara Amerika dikabarkan tewas akibat bom jalan di ibukota.

Sementara itu, PM Irak Ibrahim al Jaafari mengatakan intelijen militernya menunjukkan bahwa para pemberontak, yang banyak diantaranya orang-orang Saudi, terus berlatih di daerah-daerah terpencil di Suriah. Dalam wawancara yang direkam hari Ahad di televisi CNN, ia tidak sampai menuduh Damsyik membiarkan pelatihan seperti itu.

XS
SM
MD
LG