Tautan-tautan Akses

AS Tak Lagi Rintangi Iran Dalam WTO, Setelah Teheran Tunda Program Memperkaya Uranium


Amerika Serikat sudah tidak lagi menentang Iran memulai pembicaraan mengenai keanggotaan dengan Organisasi Perdagangan Dunia, sehari setelah Iran berjanji memperpanjang pembekuan upaya memperkaya uranium.

Jurubicara Departemen Luar Negeri Richard Boucher hari ini mengatakan, Amerika Serikat sebelumnya telah berjanji tidak akan merintangi pembicaraan dengan WTO itu dalam mendukung upaya Iran agar meninggalkan program nuklir tertentu sebagai imbalan insentif ekonomi.

Boucher mengatakan adalah kebetulan saja isyu pembicaraan Iran-WTO itu berlangsung hanya sehari setelah Iran menyetujui pembekuan menunggu proposal baru Eropa.

Sementara itu Pakistan mengatakan negara itu telah mengirim komponen-komponen mesin sentrifugal kepada Badan Tenaga Atom PBB di Wina guna membantu menyelidiki program nuklir Iran. Badan nuklir PBB itu ingin memastikan apakah jejak-jejak uranium yang sangat diperkaya di Iran berasal dari peralatan yang dibeli dari Pakistan.

XS
SM
MD
LG